Ke Balikpapan Jangan Lupa Kepiting Kenarinya



Memang kuliner yang satu ini sudah kesohor , sehingga ada pesan kalau ke Balikpapan bagi penggemar kepiting jangan lupa mencoba kepiting kenarinya. Kepiting kenari yang didatangkan dari Tarakan itu ukurannya cukup besar , awas yang punya kolesterol tinggi jangan sampai lupa karena saking enaknya lupa takaran nambah terus apalagi kepitingnya dimasak dengan saos lada hitam , saos asam manis atau saos Padang wah ....nikmatnya bener bener  maknyoss .
Makan kepiting perlu kesabaran karena harus mengupas kulitnya yang keras tapi karena disediakan tang khusus untuk mengupas maka saya rasakan waktu itu cukup mudah untuk menyantapnya 
Mau coba silahkan mampir lokasinya di jalan Jl. Marsma. R. Iswahyudi Balikpapan Letaknya tidak jauh dari Bandara Sepinggan.